Asiknya main ke rumah adik2ku Yufa Aqief di Solo


Ini kedua rumah om Daris (adik ibu) sekeluarga. Yang atas yang ditempati. Yang bawah tadinya mau ditempati, tapi entah kenapa akhirnya memilih yang di atas (gentan Baru). Om daris dan tante Wori istrinya, keduanya adalah arsitek. Karya om Daris lain adalah RS.Jiwa Solo, rumah calon walikota, Bumi sakina, kantor radio MQ Solo, interior hotel Lor inn,dll.Sekarang lagi sibuk bikin hotel.











Rumah mereka ini jadi rumah transit juga. Ini akung dengan ketiga putra-putrinya: ibu, Om daris dan omacan . Yang bawah adalah tante Wori, Aqief Yufa Aqya, Aqief Yufa Aqilla. Kalau akung sakit, atau kami kemalaman di Solo, pasti menginap disini. Tante Wori ini canggih membuat kita betah didapur. Masakannya enak, kalau kita datang pasti ada sayur lombok kesukaan ibu, thengkleng kesukaan ayah, dan kesukaan semua, dari dari liwet, srabi notosuman, timlo Solo atau gudeg, dll. Sambel bawangnya sedap banget!!


Asik, rumahnya ada studio bandnya, lengkap dengan keyboard, drumb, gitar...apalagi bandnya ditaruh di mezanine, serasa manggung konser deh! Musiknya ya siap-siap aja buka dan tutup telinga, apalagi kalau Aqiev dah turun tangan jadi salah satu personil!

Lagi momong dua adikku yang lucu-lucu. Yufa (8 tahun), Aqief (3 tahun). Mereka kecil-kecil, tapi kalau ngomong kadang kayak orang gede. Pernah kata tante Wori, Aqief yang 3 tahun marah ama mamanya yang nglarang beli permen terus: "mama nanti kalo gak beliin aku permen, kalau tua ndak tak beliin apa-apa lho". Pernah juga waktu umur 2 tahun dia nangis waktu berantem ama kakaknya: "kepalaku pothol (copot), aku mau beli kepala baru di warung om Heru". Suaranya masih cedal tapi sudah sangat jelas yang bikin kami terpingkal-pingkal. Kalau lagi ngumpul rumah akung seru banget ada mereka.

Tidak ada komentar: