Menyambangi karya Michellangelo di Vatikan



Sistine Chappel Vatikan, Pemotret nekad!
28 April 07



Setelah semalam suntuk bermalam di kereta malam dari Venezia ke Roma, jam 7 pagi sampai di Roma. Langsung drop barang di locker dan langsung menuju Vatikan yang jeraknya hanya 30 menit dari kota Roma. Kami fikir antrian untuk masuk Sistine Chappel tempat diadakannya pemilihan Paus, hanya ratusan meter. Rupanya 1 kilo lebih, dan deretan antrianny 4 jajar. Tapi untuk tidak masuk sayang, karena kami terutama Vikra penasaran dengan karya Michellangelo dengan fresko (lukisan dinding) Last judgment dan patung pieta di St.Piedro. Setelah hampir 4 jam mengantri dengan tenaga yang hampir habis, kami akhirnya masuk juga ke Museum dan Sistine Chappel yang sangat magis. Semua pengunjung diajak muter-muter lihat aneka koleksi museum, dan jarak 3 KM jarak tempuh kami baru sampai ditempat inti Sistine Chappel tersebut. Semua orang diam...tidak boleh ada suara,tidak boleh ada kamera. Kami ternganga keatas menyaksikan fresko dikubah gereja tentang last jugdement (pengadilan terakhir) digelincirkannya Adam dan Hawa/Eva ke dunia. Kami tidak membayangkan bagaimana karya lukis seluas itu bisa dibuat dengan melukis dipucuk ketinggian dan telentang bertahun-tahun. Vikra menjadi guide kami, dia tahu detail sejarah Michelangelo karya apa saja, sejarah awal dia menjadi pematung dan pelukis, kenapa lukisan banyak yang tak berbusana, hubungannya dengan gereja, kehidupan pribadinya, dll.

(kakak Vikra yang akan tulis ttg Sistine Chappel ini)



Tapi rupanya, secara diam-diam ayah memfoto..itu diatas jepretannya, kabur...tapi lumayan.....



Yunich1@yahoo.com

Tidak ada komentar: